Negara-Negara Teraman Di Dunia

Table of content

islandia

Sebelum mengangkat koper dan pergi berkeliling dunia, kalian juga perlu tahu negara-negara yang friendly dan aman bagi turis. Setiap negara memiliki karakter masyarakat dan tingkat keamanan yang berbeda. So, pilihlah negara yang termasuk aman dan rendah angka kriminalitasnya.

Terdapat berbagai dari berbagai sumber mengenai negara dengan predikat negara paling aman sedunia. Menurut Indeks Perdamaian Global, negara paling aman di dunia adalah negara Islandia! Menurut indeks tersebut, Islandia mendapat nilai hampir sempurna, yakni 1.148.

Dilansir dari koran Daily Mail, beberapa faktor yang menjadi penyebab Islandia masuk negara paling damai di dunia yakni dari level kriminalitas, teror politik, impor dan ekspor senjata, serta populasi di penjara.

Islandia merupakan sebuah negara yang terletak di sebelah barat laut Eropa. Negara ini sering dijuluki Tanah Es lantaran dekat dengan Samudera Atlantik. Dilaporkan polisi di Islandia seringkali bengong karena tak ada tugas sepanjang hari.

Selain Islandia, ada Denmark, Austria, Selandia Baru, Swiss, Finlandia, Kanada, Jepang, Australia, dan Republik Ceko, yang menempati urutan masing-masing dua hingga sepuluh negara teraman sedunia. Sementara, status negara paling tidak aman diraih oleh Sudan Selatan, Republik Afrika Tengah, Somalia, Sudan, Kongo, Pakistan, Afghanistan, Korea Utara, dan Rusia.

Inggris mendapat tempat ke 39, sementara Amerika Serikat mendapat tempat ke 94, disusul oleh Suriah pada tempat ke 162.

Negara Timur Tengah mendapat tempat terendah lantaran adanya perang di sana yang membunuh banyak warga lokal maupun asing.

—————————-

Sedangkan menurut sumber lain, yaitu Global Study on Homicide, yang dikutip dari situs Merdeka, Eropa, Asia dan Oceania punya tingkat pembunuhan paling rendah, dengan perbandingan 3 dari 100.000 penduduk. Bandingkan dengan Afrika 12,5 dan 16,3 di benua Amerika.

 

Analis ini juga mencatat kayanya sebuah negara berbanding lurus dengan tingkat keamanannya. Negara dengan ekonomi yang maju dan berkembang, pada umumnya berhubungan langsung dengan tingkat keamanan yang baik.

Data indeks ekonomi 2015 dari Legatum menunjukkan bahwa hanya satu negara kaya, yaitu China yang tidak masuk dalam daftar 25 besar negara teraman di dunia.

Berikut daftar negara paling aman di dunia menurut Global Study on Homicide:

  1. Spanyol
  2. Republik Ceko
  3. Inggris
  4. Jepang
  5. Jerman
  6. Belgia
  7. Belanda
  8. Portugal
  9. Korea Selatan
  10. Austria
  11. Australia
  12. Slovenia
  13. Swiss
  14. Singapura
  15. Selandia Baru
  16. Luksemburg
  17. Kanada
  18. Norwegia
  19. Denmark
  20. Taiwan
  21. Swedia
  22. Irlandia
  23. Finlandia
  24. Islandia
  25. Hong Kong

 

 

Related posts

Cari Tempat Jual Dry bag Murah? AzurBali.com Jawabannya!

Reading Time: 2:33 min

Dunia fashion tak kunjung berhenti dalam memberikan inovasi terbaru. Selain streetwear yang kian diminati oleh anak muda, saat ini techwear juga semakin banyak diminati. Keunggulan dari sisi teknologi jadi alasan…

View post

Tips Liburan Hemat di Akhir tahun

Reading Time: 1:9 min

Liburan akhir tahun nggak mesti harus mahal dan menguras bujet all. Kalian juga bisa berlibur di akhir tahun dengan hemat dan menyenangkan. Simak dulu nih tipsnya… Tentukan tujuan dan lama…

View post

Tips Liburan Akhir Tahun di Jakarta

Reading Time: 1:30 min

Akhir tahun memang selalu menjadi agenda liburan bagi sebagian besar masyarakat dunia termasuk di Indonesia. Bagaimana tidak, dalam 2 minggu terdapat cukup banyak tanggal merah. Sebagian besar masyarakat memilih untuk…

View post

Leave the first comment

Shopping cart0
There are no products in the cart!
Continue shopping