Tips Liburan Ke Bali Untuk Pemula

Table of content

Bali memang selalu menarik dan favorit untuk dijadikan destinasi liburan atau wisata. Bagi kalian yang sudah beberapa kali mengunjungi pulau ini mungkin tidak ada kesulitan menemukan spot dan akses yang efektif, namun bagi kalian yang baru sekali menginjakkan kaki di Bali maka kalian perlu memperhatikan tips-tips berikut ini all…Check this out!

 

Jika Anda berencana melakukan perjalanan ke Bali untuk pertama kalinya,berikut beberapa tips praktis merencanakan wisata di Bali.

 

Transportasi

Sangat mudah memilih moda transportasi menuju Bali. Ada banyak cara menuju Bali. Paling gampang tentu saja naik pesawat. Jalur lainnya adalah melalui darat,Anda bisa naik bus menuju Bali,terutama jika Anda tinggal di Pulau Jawa,Nusa Tenggara Barat,dan Nusa Tenggara Timur. Harganya variatif tergantung jaraknya. Dari Jakarta ke Bali biasanya sekitar Rp 300.000.

 

Waktu Yang Tepat Untuk Ke Bali

Sepanjang tahun merupakan waktu yang baik untuk berwisata ke Bali. Hal ini karena Bali menawarkan beragam aktivitas dan tempat wisata. Di kala hujan,Anda bisa saja mengunjungi museum dan pusat kesenian.

Namun,jika Anda mengincar pantai atau wisata bahari dan gunung,maka pilih di musim-musim kemarau atau bulan-bulan minim hujan,sekitar antara April sampai September.

Selain itu,Anda perlu memperhatikan musim padat kunjungan atau high season maupun peak season. Di masa-masa ini,harga-harga akan naik,terutama untuk tiket pesawat,rental mobil,dan akomodasi. Kenaikan harga bisa mencapai 25 persen. Musim padat kunjungan adalah pada bulan Juni-Agustus dan November-Januari.

 

Penginapan Yang Oke

Nah,sebelum Anda mencari tahu akomodasi di Bali,tanyakan terlebih dahulu,daerah mana di Bali yang ingin Anda kunjungi. Biasanya,untuk turis yang pertama kali ke Bali akan langsung menuju daerah selatan Bali yang memang pusat keramaian wisata di Bali.

 

Daerah selatan yang tenar adalah kawasan Kuta. Di Kuta banyak tempat penginapan. Sesuaikan dengan bujet yang Anda miliki. Jika Anda mencari penginapan murah di bawah Rp 300 per malam,Anda bisa mencarinya di kawasan sekitar Gang Poppies (1 dan 2),Jalan Three Brothers,Jalan Raya Tuban,Gang Puspa Ayu,sampai Jalan Bakung Sari.

 

tropical-vacation-in-Bali 

Penginapan Yang Mewah?

Hotel-hotel berbintang pun bisa Anda temukan di kawasan Jalan Kartika Plaza,Jalan Legian,dan Jalan Raya Kuta. Vila-vila yang menawarkan privasi dapat Anda temukan di kawasan Seminyak seperti di Jalan Drupadi.

 

Spot Keren di Bali

Jika Anda tidak terlalu senang dengan keramaian dan hingar bingar khas Kuta,Anda bisa pilih destinasi lain di Bali. Coba daerah Sanur,Jimbaran,dan Nusa Dua yang lebih tenang.

Ketiganya berdekatan dengan pantai. Hanya saja hotel-hotel di Nusa Dua tergolong mahal karena berkonsep kawasan resor. Anda juga bisa memilih menginap di kawasan Ubud yang terkesan masih alami. Namun tak ada pantai di kawasan ini. Hanya saja,Ubud berada di kabupaten Gianyar.

Gianyar memiliki banyak obyek wisata yang menarik,seperti kebun binatang,taman safari,wisata budaya,gunung,sampai pantai. Pilihan lain adalah kawasan Lovina,Singaraja,Harga-harga di sini masih murah,baik hotel maupun makanan. Namun jaraknya jauh dari bandara,sekitar tiga jam.

Di timur Bali,daya tarik paling dominan adalah kawasan Candidasa di Karangasem dengan pantainya yang masih relatif tak ramai. Banyak penginapan murah maupun resor mahal di kawasan ini. Pilihan lain adalah Nusa Lembongan.

 

Transportasi Selama di Bali?

Transportasi umum seperti angkutan umum atau biasa disebut di Bali dengan bemo,relatif susah. Armadanya sedikit dan jamnya tak tentu. Jika Anda sudah terbiasa dengan Bali,naik bemo dan bus Trans Sarbagita memang bisa menjadi pilihan.

 

Namun jika ini pengalaman pertama kali Anda ke Bali,sebaiknya sewa mobil. Pilihan mobil untuk disewa beragam. Paling murah kisaran mulai dari Rp 200 sudah termasuk supir,namun belum termasuk bensin. Harga tergantung jenis mobil yang disewa.

Cara lain adalah mencari sewa mobil di bandara ataupun sekitar tempat menginap. Setiap rental mobil biasanya mematok harga tidak jauh berbeda. Namun ada baiknya Anda melalukan sedikit survey untuk mendapatkan harga terbaik.

Pilihan lain adalah menyewa sepeda motor,namun repot jika Anda tak tahu jalan. Bisa juga dengan naik ojek. Negosiasikan harganya untuk mengantar Anda berkeliling seharian. Pilihan ojek cocok jika Anda berwisata sendirian.

Naik taksi bisa menjadi pilihan untuk mengantar Anda dari bandara ke hotel atau sebaliknya. Taksi di Bali relatif aman,termasuk taksi-taksi lokal Bali. Pilih taksi dengan argometer. Anda bisa juga manfaatkan fasilitas mobil antar jemput yang ada di hotel.

 

Kuliner Mantap di Bali?

Mau yang mahal atau yang murah,mau yang lokal khas masakan Indonesia atau masakan asing,semua bisa Anda temukan di Bali.

Namun,berhati-hatilah jika Anda mencari masakan halal. Paling aman,cari rumah makan seperti rumah makan Padang,warung bakso,dan sebagainya. Untuk restoran,Anda bisa menanyakan terlebih dahulu untuk menu-menu halal.

Kawasan Jalan Raya Tuban dan Jalan Teuku Umar termasuk yang terkenal untuk wisata kuliner berupa makanan nusantara dan halal. Coba juga makanan khas Bali berupa nasi jinggo yang mirip seperti nasi kucing ala Yogyakarta.

Isinya hanya nasi,kacang tempe,ayam suwir,dan sambal. Sudah pasti halal dan harganya pun murah,hanya sekitar Rp 2.000. Tetapi tak cukup satu jika memakan nasi jinggo.

 

sumber: Travel Kompas

Related posts

Cari Tempat Jual Dry bag Murah? AzurBali.com Jawabannya!

Reading Time: 2:33 min

Dunia fashion tak kunjung berhenti dalam memberikan inovasi terbaru. Selain streetwear yang kian diminati oleh anak muda, saat ini techwear juga semakin banyak diminati. Keunggulan dari sisi teknologi jadi alasan…

View post

Tips Liburan Hemat di Akhir tahun

Reading Time: 1:9 min

Liburan akhir tahun nggak mesti harus mahal dan menguras bujet all. Kalian juga bisa berlibur di akhir tahun dengan hemat dan menyenangkan. Simak dulu nih tipsnya… Tentukan tujuan dan lama…

View post

Tips Liburan Akhir Tahun di Jakarta

Reading Time: 1:30 min

Akhir tahun memang selalu menjadi agenda liburan bagi sebagian besar masyarakat dunia termasuk di Indonesia. Bagaimana tidak, dalam 2 minggu terdapat cukup banyak tanggal merah. Sebagian besar masyarakat memilih untuk…

View post

4 comments

Leave your comment

Shopping cart0
There are no products in the cart!
Continue shopping